Rincian 190.072.080 dosis vaksin covid-19 tersebut terbagi dalam beberapa kategori, yakni bahan baku (bulk) Sinovac sebanyak 144.700.280 dosis, vaksin jadi (finished product) Sinovac 13.000.000 dosis, AstraZeneca 16.121.640 dosis, Sinopharm 8.250.000 dosis, dan Moderna 8.000.160 dosis.
Baca juga: BOR Nasional Turun Jadi 39,5% Jadi Kado Hari Kemerdekaan RI
Sedangkan untuk cakupan vaksinasi covid-19 per Selasa 17 Agustus 2021, Dokter Reisa mengatakan tercatat dari data paling tidak untuk dosis pertama sudah ada lebih dari 55 juta orang divaksin atau sekira 26,4 persen dari sasaran target.
“Dari 228 juta sasaran vaksinasi, sekitar 84,3 juta dosis vaksin sudah diberikan ke sekitar 55,1 juta orang atau sekitar 26,4 persen dan 29,2 juta atau 14 persen sudah menerima vaksin dosis kedua," tutupnya.
(Hantoro)