4. Bergaya ala Gatsby

Konsep pakaian selalu jadi perhatian Paramitha sebelum tampil di hadapan orang banyak. Nah, di sini dia bergaya ala Great Gatsby tahun 1920'an. Headpiece dan aksesori syal bulu-bulu serta kalung mutiara yang panjang membuat tampilannya sangat memesona. Senyumnya enggak tahan banget!
5. Pakai brokat cantik

Tak hanya wajahnya yang tetap memesona, tapi bentuk tubuh pun masih terjaga dengan baik. Lihat saja potret ini, bagaimana badan Paramitha Rusady masih tetap singset di balik brokat dressnya yang indah. Rambutnya pun masih terlihat panjang dan tebal. Benar-benar awet muda!
(Helmi Ade Saputra)