Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

4 Hotel di Manggarai Jakarta Selatan Rp200 Ribuan, Cocok Buat Staycation Tanggal Tua

Violleta Azalea Rayputri , Jurnalis-Selasa, 23 Maret 2021 |08:05 WIB
4 Hotel di Manggarai Jakarta Selatan Rp200 Ribuan, Cocok Buat Staycation Tanggal Tua
Ilustrasi. (Foto: Freepik)
A
A
A

MANGGARAI, Jakarta Selatan menjadi lokasi strategis yang sering menjadi titik transit traveler. Di sekitar Manggarai, ada stasiun dan terminal, sehingga muncul banyak hotel-hotel murah.

Hotelnya pun asyik buat staycation dan mudah dijangkau untuk Anda yang tak membawa kendaraan pribadi. Soal harga dijamin murah dan enggak bikin kantung bolong deh.

Bagi wisatawan yang berkunjung ke Manggarai dan mencari hotel dengan budget Rp200 ribuan, berikut rekomendasinya.

Baca Juga: Gaya Pramugari Michel Gloria Pakai Hot Pants Seksi, Aduh Imutnya!

Yello Hotel Manggarai

 hotel

Hotel ini merupakan hotel bintang tiga yang terletak di Jalan Minangkabau Timur No.9, Pasar Manggis, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan. Hotel santai dan trendi ini terletak di jalan utama di distrik Manggarai yang rindang dan berjarak 10 menit berjalan kaki dari stasiun Manggarai. 5 km dari tugu terkenal Monumen Nasional, dan 11 km dari museum dan situs bersejarah di Kota Tua.

Kamar di hotel ini penuh warna dan santai dilengkapi dengan fasilitas pembuat teh dan kopi, TV layar datar, dan Wi-Fi gratis. Layanan kamar juga tersedia. Sarapan tersedia dengan biaya tambahan. Restoran kasual buka 24 jam, dan hotel juga menawarkan lounge tamu yang lapang dengan konsol game.

“Hotel milenial yang sangat bagus di Jakarta Selatan. Lokasinya strategis tidak jauh dari Pasaraya Manggarai. Suasananya bagus, makanan enak, dan layanan hangat dari semua staf,” komentar akun Fauzia.

Harga kamar per malamnya yaitu Rp276.284 ribu di situs Agoda

 

Sofyan Hotel Soepomo

 

Terletak di Jalan Prof. DR. Soepomo SH No.23, Tebet, Kota Jakarta Selatan, hotel ini 3 menit berjalan kaki dari stasiun kereta Tebet, 3 km dari Stasiun Manggarai dan 8 km dari pusat perbelanjaan di Plaza Indonesia, dan 11 km dari Masjid Istiqlal.

Kamar di hotel ini simpel dilengkapi Wi-Fi gratis, TV layar datar, meja kerja, dan minibar. Semua kamar juga terdapat kamar mandi en suite dengan shower berdiri. Layanan kamar tersedia 24 jam. Fasilitas gratis termasuk sarapan kontinental yang disajikan di restoran informal, dan parkir di tempat terbatas. Ada juga taman untuk para pengunjung.

Harga kamar per malamnya yaitu Rp250.648 ribu rupiah per malamnya

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement