Seperti umat Nasrani lainnya, Ahok Basuki Tjahaja Purnama (BTP) hari ini juga merayakan Natal bersama keluarga. Suasana perayaan Natal Ahok tahun ini begitu berbeda daripada biasanya.
Pasalnya, Natal 2020 Ahok rayakan bersama anggota keluarga baru. Putra pertamanya dengan sang istri kedua, Puput Nastiti Devi, Yosafat Abimanyu Purnama.
Lewat akun Instagram pribadinya, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut membagikan potret foto keluarga kecil barunya. Tampak Ahok, Puput, ibunda Ahok, dan Yosafat kompak mengenakan jumper sweater khas Natal berwarna merah dipadukan dengan celana khaki sebagai bawahan.

Baca Juga : Darius Sinathrya dan Donna Agnesia Siapkan Tantangan Kado Natal untuk Anak
Yosafat yang duduk di pangkuan sang nenek pun, terlihat lucu dan menggemaskan dalam balutan kaus lengan panjang warna merah bergambar rusa dan celana panjang warna coklat khaki.
“Selamat Natal,” bunyi keterangan singkat foto.