Sebelumnya, industri pelayaran di Amerika Serikat terpaksa membatalkan sebagian besar jadwal perjalanan di sepanjang tahun 2020 akibat pandemi Covid-19. Padahal, sejumlah perusahaan pelayaran telah melakukan berbagai upaya untuk mereaktivasi kembali kegiatan wisata kapal pesiar ini.
Mereka bahkan telah menggelar sejumlah simulasi perjalanan guna memastikan protokol kesehatan yang telah diterapkan benar-benar dapat melindungi wisatawan.
Pada tahap awal, perusahaan pelayaran akan diminta untuk membuktikkan bahwa mereka telah menerapkan prosedur keselamatan yang tepat untuk mengurangi risiko penyebaran virus di kapal.
Belum diketahui secara pasti, apakah panduan atau kebijakan yang dikeluarkan CDC ini akan memengaruhi minat wisatawan untuk kembali berwisata menggunakan kapal pesiar. Namun sejumlah tour operator dilaporkan tetap menyediakan paket-paket khusus yang digadang-gadang dapat menjamin kesehatan, keamanan, dan keselamatan wisatawan. Demikian dilansir dari Foxnews, Jumat (27/11/2020). (dwk)
(Rizka Diputra)