Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Apakah Olahraga Bikin Orang Tak Mudah Sakit?

Leonardus Selwyn Kangsaputra , Jurnalis-Senin, 23 November 2020 |12:12 WIB
Apakah Olahraga Bikin Orang Tak Mudah Sakit?
Olahraga teratur (Foto: The Conversation)
A
A
A

Cuaca ekstrem seperti saat ini membuat virus dan bakteri semakin aktif. Terlebih situasi dunia yang sedang diguncang oleh pandemi Covid-19, menuntut imunitas tubuh yang fit agar tidak mudah terserang penyakit.

Salah satu cara yang kerap dilakukan masyarakat tetap sehat dan bugar adalah berolahraga. Namun apakah olahraga efektif membuat orang tidak mudah sakit?

 olahraga

Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga, dr. Michael Triangto, Sp.K.O mencoba menjelaskan tentang pengaruh olahraga dengan imunitas tubuh. Sebab masih banyak masyarakat yang salah kaprah tentang fungsi olahraga selama pandemi Covid-19.

“Olahraga dibagi menjadi tiga, yakni untuk kesehatan, prestasi, dan rekreasi. Semua program dan gerakannya beda. Untuk kesehatan intensitasnya ringan dan sedang, untuk prestasi olahraganya berat,” dr. Michael.

Dokter Michael mengatakan, di antara olahraga untuk kesehatan dan prestasi, terdapat olahraga rekreasi. Orang yang melakukan olahraga rekreasi artinya tidak mendapat kesehatan atau prestasi.

“Jika olahraga untuk kesehatan, intensitasnya ringan dan sedang. Nah, tubuh akan lebih tahan terhadap virus. Kalau olahraga rekreasi biasanya intesitasnya lebih tinggi sementara prestasi lebih tinggi lagi,” lanjutnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement