Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Serunya Pacu Adrenalin di Bukit Mendelem, Destinasi Menantang di Pemalang

Serunya Pacu Adrenalin di Bukit Mendelem, Destinasi Menantang di Pemalang
Aktivitas menantang di destinasi wisata ekstrem Bukit Mendelem, Pacitan, Jatim (Foto: Travel Addict)
A
A
A

Setelah sekitar 3 jam mendaki, Oki dan Dhiyo akhirnya tiba di puncak bukit. Disini rasa lelah seperti hilang, saat disuguhi keindahan Gunung Slamet yang menjulang kokoh dan hijaunya hamparan pepohonan yang memesona.

Puas menikmati keindahan alam yang ada, Oki dan Dhiyo kemudian tetap diuji adrenalinnya saat turun bukit. Ya, mereka turun dengan teknik rappelling yaitu menuruni bukit dengan menggunakan tali. Meski memakan waktu lebih cepat ketimbang saat mendaki via verrata, namun tetap saja mampu memacu jantung Oki dan Dhiyo lebih cepat.

Puas menikmati keindahan alam dari atas Bukit Mendelem, Oki dan Dhiyo kemudian berkesempatan menjelajah Hutan Penggarit, yang terletak di Kecamatan Taman dan Kecamatan Ampelgading. Kali ini Oki dan Dhiyo memacu adrenalin dengan mengendarai mobil offroad.

Memulai perjalanan dari Desa Tenggarit yang dikenal dengan produk manga arum manisnya, kedua host mulai memasuki kawasan hutan jati milik Perhutani itu. Trek di sini memang disiapkan agar mampu memacu adrenalin offroader, lengkap dengan tikungan tajam, turunan yang curam dan areal berlumpur. Para offroader pun dipaksa mengeluarkan skill terbaiknya agar bisa menaklukkan trek yang ada.

Dan pengalaman Travel Addict di Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah ini dapat anda saksikan pada hari Minggu 22 November 2020 pukul 09.30 WIB di GTV, pilihan terbaik keluarga Indonesia. Travel Addict, tanpa batas.

(Rizka Diputra)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement