Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ibu Hamil Terjangkit Covid-19 Dapat Ancam Kesehatan Bayi?

Wilda Fajriah , Jurnalis-Kamis, 19 November 2020 |19:29 WIB
Ibu Hamil Terjangkit Covid-19 Dapat Ancam Kesehatan Bayi?
Ilustrasi (Foto : Timesofindia)
A
A
A

Kehamilan adalah saat yang menyenangkan, namun juga bisa menimbulkan stres. Terlebih, pada tahun ini ada bencana non alam yang ditimbulkan oleh virus corona. Sehingga siapapun termasuk ibu hamil bisa terjangkit Covid-19.

Merujuk Healthline, hingga saat ini Covid-19 merupakan penyakit yang belum dipelajari dengan baik. Termasuk bagaimana pengaruhnya terhadap wanita hamil dan bayinya yang sedang berkembang tidak sepenuhnya diketahui.

Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) mencatat bahwa wanita hamil lebih rentan terhadap semua jenis infeksi pernapasan, seperti flu dibandingkan yang lain. Ini karena kehamilan mengubah sistem kekebalan Anda sehingga berpengaruh pada paru-paru dan jantung Anda.

Jika Anda mengalami keluhan seperti gejala Covid-19 (batuk, sakit tenggorokan, pernapasan terganggu, demam, dan lainnya) saat sedang hamil, Anda bisa berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter.

Ibu Hamil

Risiko seperti keguguran, kelahiran prematur, serta meninggalnya janin lebih rentan terhadap mereka yang terjangkit Covid-19 dibandingkan wanita hamil dalam kondisi sehat. Selain itu, demam tinggi pada trimester pertama kehamilan bisa menyebabkan cacat lahir.

Namun, sejauh ini para peneliti tidak melihat bukti bahwa Covid-19 dapat menyebabkan keguguran. Menurut laporan WHO, wanita hamil dengan Covid-19 sebagian besar tidak memiliki kasus yang parah. Dari 147 wanita yang diteliti, 8 persen menderita Covid-19 yang parah serta 1 persen dalam kondisi kritis.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement