Sungai Tallo bermuara di dua kabupaten/kota antara Kota Makassar dan Kabupaten Gowa, serta bermuara di Selat Makassar.
Sungai tersebut memiliki panjang 10 kilometer. Seiring berjalannya waktu, sungai sarat nilai sejarah itu kemudian menjelma menjadi destinasi wisata alternatif di Sulawesi Selatan.
Melansir laman Makassar Guide, Sungai Tallo cukup kaya dengan vegetasi. Di mana tumbuhan hijau menyejukkan mata sangat dominan di sisi kiri dan kanan sungai.
Di sekitarnya juga terdapat kampung-kampung tradisional dengan jejeran rumah panggung tradisional khas Tanah Daeng.
Sungai Tallo (Foto: Instagram/@anhiii94)
Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar sendiri telah menetapkan Sungai Tallo sebagai jalur transportasi air.
Kegiatan susur sungai dengan perahu tradisional dapat menjadi wisata alternatif bagi mereka yang menyukai tantangan. Penyusuran ini dapat memakan waktu sekitar satu jam dengan lintasan sepanjang lebih kurang 6 kilometer.
(Rizka Diputra)