Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Resep Tempe Mercon, Dijamin Bikin Makan Siang Makin Nikmat

Vina Destya , Jurnalis-Kamis, 17 September 2020 |11:58 WIB
Resep Tempe Mercon, Dijamin Bikin Makan Siang Makin Nikmat
Tempe mercon (Foto: Inst Rey Chef Mama Muda)
A
A
A

Cara memasak:

1. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuat sambal. Goreng bahan-bahan sambal seperti cabai rawit, cabai hijau atau merah, bawang merah, bawang putih, dan tomat. Setelah bahan-bahan tadi mulai layu tiriskan lalu masukan ke dalam ulekan.

2. Haluskan bahan-bahan tersebut sembari menambahkan garam, kaldu bubuk, dan gula pasir. Sambal tidak perlu terlalu halus, bisa disesuaikan dengan selera.

3. Selanjutnya potong tempe menjadi bentuk kotak. Belah dua bagian tengah tempe tetapi jangan sampai terputus untuk memasukan sambal. Lakukan hal serupa sampai tempe sudah terisi semua oleh sambal.

4. Kemudian siapkan tepung bumbu instan, campurkan dengan air es secukupnya sampai tepung menjadi lebih kental. Perlu diingat untuk tidak membuatnya terlalu cair. Lalu masukkan tempe, balut keseluruhan bagian tempe dengan tepung.

5. Goreng sampai tempe kuning keemasan. Tempe mercon siap dihidangkan!

Tempe mercon ini bisa dimakan bersama nasi atau pun sebagai cemilan, lho Okezoners. Tertarik kan mencobanya?

(Dyah Ratna Meta Novia)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement