Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Pandemi Covid-19 Buat Anne Avantie Belajar Tinggalkan Pola Hidup Lama

Elsa Virina Simanjuntak , Jurnalis-Sabtu, 01 Agustus 2020 |11:53 WIB
Pandemi Covid-19 Buat Anne Avantie Belajar Tinggalkan Pola Hidup Lama
Anne Avantie (Foto : @anneavantieheart/Instagram)
A
A
A

Pandemi Covid-19 jelas berdampak bagi kehidupan seluruh masyarakat. Hal ini juga dirasakan oleh desainer ternama Indonesia, Anne Avantie. Ia pun membagikan cerita perubahan pada hidupnya di akun Instagram pribadinya, @anneavantieheart.

“Yang dulu kerja, kerja, kerja dan kerja, sekarang saya lebih menghargai hidup dengan tidak menjadi hamba kerja,” tulisnya.

View this post on Instagram

Pada akhir nya ... PANDEMI covid 19 ini mengubahkan CARA hidup ku yg lama ..🙏😫• • • Yang dulu KERJA KERJA KERJA dan KERJA .., sekarang saya lebih menghargai hidup dengan tidak menjadi HAMBA KERJA ..😫> Tapi ada kehidupan lain yg bisa membawa saya pada hal hal KECIL tapi " berdampak " BESAR .. baik bagi saya ., maupun Keluarga dan orang orang di sekeliling saya ..🙏• • • Ketika saya berada di ALAM .., ketemu Bapak bapak akan menyiram kebon di sawah dan saya yg meminta untuk MENGGANTIKAN nya .., itu merupakan sebuah KEBAHAGIAAN yg tak pernah terpikir kan bagi saya ..🙏❤️• • • Mungkin sahabat fans @anneavantieheart .. bisa saja mengatakan bahwa " ya UANG saya banyak .." 🤗> Anda tidak perlu susah susah menakar apa yg orang lain MILIKI .., karena tiap orang ... itu punya PENDERITAAN yg tidak bisa di TAKAR oleh genggaman tangan orang lain ..🙏.• • • •Dan saya percaya fans fans @anneavantieheart ....❤️adalah fans yg CERDAS membaca CAPTION dan memberi KOMENT ... ( bukan fans " abal abal )... jadi JELAS akan makna dan tujuan yg terkandung di dalam sebuah konten .. dan saya bersyukur sekali ..... kalau bisa memberi PENGARUH kebaikan ..🙏❤️• • .• Dibalik apa yg dilihat banyak orang .., saya ini punya DERITA tersendiri yg orang lain tidak tau .. kecuali saya CERITA kan ( dan itu ada waktu nya ).. 🙏💕• • • Dan saya ingin anda dan saya tetap harus punya AREA untuk MEMBAHAGIA kan diri dengan hal hal yg BISA kita lakukan .. 😇>> pada saat itu ... saya melihat banyak orang yg cuma duduk duduk dengan istri anak nya di sawah menikmati pemandangan .. dan saya bisa IKUT merasakan bagaimana BAHAGIA nya ..🙏💕• • • Semua kembali pada PIKIRAN kita .., kemana kita mau AJAK dia ( pikiran kita) pergi .., 💕mau terus MENIKMATI penderitaan atas peristiwa pandemi ini ..,😭 atau mencari RUANG SYUKUR yg kemudian bisa buat MIKIR ..? 🙏• • • Itu semua PILIHAN ... 🙏💕• • • • saya sedang MENATA hidup saya yg BARU .., dengan MENINGGAL kan POLA " lama " yg SALAH .. 🙏🙏💕• • • Semoga menginspirasi ..🙏🙏• • • #inspirasianneavantie #renungananneavantie #renunganpujiananneavantie #anneavantiefoundation

A post shared by Anne Avantie Heart (@anneavantieheart) on

Ia merasa bahwa ada kehidupan lain yang dapat memberikannya hal-hal kecil tetapi berdampak besar, baik bagi dirinya maupun keluarga dan orang–orang di sekelilingnya.

Baca Juga : Pekan ASI Sedunia, Manfaat Istimewa Air Susu Ibu untuk Bayi

Tulisan tersebut diunggahnya bersama dengan video dirinya yang sedang berada di sebuah sawah. Ia menawarkan diri pada seorang Bapak untuk membantu.

“Ketika saya berada di alam, ketemu bapak-bapak akan menyiram kebon di sawah dan saya yang meminta untuk menggantikannya. Itu merupakan sebuah kebahagiaan yang tak pernah terpikirkan bagi saya,” tulis Anne.

Ia tidak heran jika banyak penggemarnya yang mengira bahwa dirinya tidak memiliki kesulitan karena dirinya memiliki banyak uang. Namun, Anne Avantie tidak meyakini hal tersebut. Penderitaannya pun tidak akan diceritakan kecuali Ia yang menceritakan.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement