Tren bersepeda tengah menjamur di masyarakat Ibukota. Tren bersepeda ini menjadi ajang bagi seseorang untuk membeli aneka sepeda dengan harga yang fantastis. Tak heran apabila berbagai jenis sepeda mahal banyak berseliweran di jalanan Ibukota.
Lidya yang merupakan salah satu penggemar sepeda, mengatakan, mahal dan tidaknya sepeda, tergantung dari kemampuan seseorang. Oleh sebab itu ia meminta para pemula yang ingin bersepeda, supaya tidak memaksakan diri membeli sepeda mahal.

“Semuanya tergantung dengan kebutuhan dan hobi. Saat seseorang memang memiliki finansial mencukupi dan hobi sepeda yaa dia gak akan ngerasa mahal,” terang Lidya, saat dihubungi Okezone belum lama ini.
Lidya mengatakan, sebelum membeli sepeda, adakalanya seseorang melihat kondisi ekonomi yang dimilikinya saat ini. Pasalnya terlalu memaksakan diri untuk membeli sepeda dengan harga mahal juga tidak bagus. Khususnya bagi para pemula yang baru mencoba bersepeda.
Baca juga: Diet Turunkan Berat Badan? Begini 4 Cara Kurangi Porsi Makan
“Tapi kalau cuma ingin sepeda mahal dan gak punya budget namun tetap memaksakan ya gak bagus. Jadi intinya, mahal dan enggaknya itu tergantung pada kondisi keuangan masing-masing orang,” pungkasnya.
(Dyah Ratna Meta Novia)