Sifilis laten
Sifilis laten terjadi tanpa gejala, tapi dalam 12 bulan pertama infeksi masih bisa menular. Jika tidak ditangani, sifilis laten akan berubah menjadi sifilis tersier. Pada sifilis laten, tidak terdapat lesi. Untuk mengetahuinya, diperlukan tes serologi reaktif. Sebanyak 60-85 persen kasus tetap asumtomatik (tidak menyadari adanya penyakit) selama bertahun-tahun tanpa terapi.
Sifilis tersier
Sifilis tersier merupakan sifilis yang paling berbahaya. Jika infeksi tidak diobati, maka akan merusak organ-organ tubuh yang menyebar ke kebutaan, jantung, otak, saraf, pembuluh darah, tulang, kelumpuhan, dimensia, tuli, impotensi, hati bahkan hingga menuju kematian.
(Dewi Kurniasari)