4. Gaya OOTD naik MRT

Sama seperti orang-orang yang di awal beroperasinya MRT Jakarta ingin berfoto dengan pose terbaik, Wulan juga melakukan hal sama. Lihat saja di foto ini gaya outfit of the day (OOTD)-nya ketika naik MRT sangat maksimal. Ia mengenakan kemeja putih yang dipadukan dengan blazer dan celana panjang berwarna hitam. Untuk melengkapi penampilan, dirinya juga memakai kacamata hitam dan kalung berbandul besar.
5. Padu padan gaya kasual

Oleh Wulan, blazer yang biasa dikenakan pada acara semi formal dan formal bisa tetap terlihat kasual. Lihat saja di foto ini caranya memadukan blazer putih dengan dress hitam. Ia juga memakai kalung hitam dan tas selempang berwarna merah. Rambut panjangnya kembali dikuncir dan lipstik di bibir berwarna merah semakin menunjukkan pesonanya.
(Helmi Ade Saputra)