Momen blusukan ini rupanya juga dibagikan Gibran Rakabuming ke dalam akun Instagram pribadinya. Pada keterangan foto, Gibran mengaku mengajak Arnold blusukan ke Pasar Gede dengan dalih agar rekan bisnisnya itu, mendapatkan inspirasi baru untuk meracik menu terbaru di restoran mereka, Mangkok Ku.
"Pagi tadi ngajak jalan-jalan Chef Arnold Poernomo puter-puter Pasar Gede. Siapa tahu ada ide bikin resep buat mangkokku_id. Ada idd masakan khas Indonesia apa yang perlu dikreasikan oleh Chef Arnold untuk Mangkok Ku?," tulis Gibran Rakabuming.

Unggahan Arnold dan Gibran pun sontak menarik perhatian para netizen Indonesia. Sebagian diantara mereka memberikan dukungan penuh kepada Gibran Rakabuming, dan sebagian lagi gagal fokus melihat Arnold rela blusukkan ke pasar.
"Lakukan dengan tulus mbangun Solo mas. Insya Allah lancar mas. Aamiin," tulis akun ekisasmita.
"Semangat mas. Tiru bapak yang peduli orang kecil," tulis akun enikasularman.
"Cocok nih kalau Chef Arnold jadi wakilnya," tulis seorang netizen.
"Yang dibelakang mas Gibran itu artis loh ganteng. Berasa seperti ajudan mas Gibran," tulis akun lyla_felix.
"Jadi paspampres aja mas Arnold haha," tulis akun ariisutariiplath.
"Di twitter julid kok di sini bijak chef? haha," tulis akun zulian.rare.
(Helmi Ade Saputra)