Riasan rambut yang sangat simple tak mengurangi keanggunan Princess. Terlebih anting yang dia kenakan semakin memperkuat kesan cantik dalam kesederhanaan.
Dalam aksinya kali ini, Princess Megonondo mampu berjalan dengan baik dan ekspresi wajahnya pun bisa dibilang sangat profesional. Rasanya, dia sudah siap untuk unjuk kebolehan di Miss World 2019 mendatang.

So, bagaimana menurut Anda tampilan Princess Megonondo dalam balutan gaun Yosep Sinudarsono di JFW 2020?