Kepercayaan adalah salah satu faktor kunci dari hubungan asmara yang sukses. Apabila kepercayaan itu dirusak oleh salah satu pihak atau bahkan keduanya, sulit rasanya untuk mempertahankan hubungan. Ada banyak cara untuk merusak kepercayaan, termasuk kebohongan-kebohongan kecil.
Bagi sejumlah orang, mungkin kebohongan kecil dalam hubungan asmara itu tidak masalah. Namun nyatanya, hal itu bisa menjadi bom waktu. Melansir Times of India, Kamis (15/8/2019), inilah 6 kebohongan kecil yang bisa berbahaya untuk sebuah hubungan :
Berbohong tentang mantan
Pembicaraan menyangkut masa lalu terkadang bisa memicu masalah dalam sebuah hubungan. Terlebih jika sudah membahas tentang mantan. Maka tak heran bila beberapa orang memilih untuk menyembunyikan kisah cinta sebenarnya dengan sang mantan dari kekasih. Tapi berbohong tidak serta merta menyelesaikan masalah. Bila pasangan sewaktu-waktu menemukan kebenaran, ia bisa sangat marah.

Bersikap seolah baik-baik saja
Pertengkaran adalah hal wajar dalam sebuah hubungan asmara. Tak jarang pertengkaran itu membuat salah satu pihak maupun keduanya merasa sakit hati. Namun karena gengsi yang besar, sebagian orang memilih untuk bersikap seolah-olah dirinya baik-baik saja setelah pertengkaran berlangsung dengan cara memendam perasaannya. Padahal tindakan itu dapat melemahkan fondasi hubunga.
