Secara geologi, menurut dia, air sumur Blekutuk, bercampur dengan lumpur hasil pelapukan dari batuan yang mengandung besi serta bercampur gas dan minyak. "Jadi bisa membuat keris menjadi bersih dan awet tidak keropos," ucapnya menegaskan.
Ia menambahkan di lokasi api di Kayangan Api secara ilmiah dinamakan antiklin yaitu struktur geologi berupa lipatan lapisan batuan sedimen atau batuan metamorfosis yang cembung ke atas. "Sumur Blekutuk itu secara geologi dinamakan Sinklin, kebalikannya," ucapnya.
(Foto: Instagram hakimsunjoyo)
Kayangan Api merupakan salah satu objek wisata unggulan Bojonegoro yang menyuguhkan fenomena sumber api abadi dari gas alam. Lokasinya yang berada di tengah kawasan hutan menjadikannya tempat yang pas untuk berwisata.
Objek wisata Kayangan Api juga acapkali dikaitkan dengan kisah Empu Supa dari Majapahit. Dikisahkan, objek wisata ini dahulu kala adalah tempat pertapaan sang empu sekaligus bengkel pembuatan pusaka.
(Foto: Instagram errymsubhan)
Di antara karya sang empu yang dibuat di tempat ini adalah Keris Jangkung Luk Telu Blong Pok Gonjo yang ditempa dan dibakar dengan api yang keluar dari Kayangan Api.
(Muhammad Saifullah )