ADA budaya di Indonesia, jika salah satu saudara atau teman dekat menikah, maka Anda diminta untuk menjadi pengiring pengantinnya. Bahkan, tak jarang jadi pager ayu atau pager bagusnya.
Nah, menjadi pengiring pengantin bukan hal yang sederhana juga. Anda tetap harus memperhatikan kesehatan dan yang paling dikhawatirkan adalah kaki pegel karena harus bersama dengan sang pengantin.
Rekomendasi Baca:

Terkait dengan letihnya jadi pengiring pengantin, wanita muda dari Wenzhou, Sichuan, Cina baru-baru ini harus mengamputasi kakinya setelah dia menghadiri pernikahan selama dua hari berturut-turut dan merasa tidak sehat.
Min Wenqing yang berusia 24 tahun diketahui menjadi pengiring pengantin untuk upacara pernikahan dan pada hari berikutnya dia pun ditugaskan untuk jadi pengiring pengantin lagi. Bedanya, di hari kedua Min sedang tidak enak badan, karena keletihan di hari pertama. Dia beranggapan bahwa sakitnya itu karena keletihan perayaan pertama dan merasa tidak enak karena tidak cukup istirahat.
Singkat cerita, di hari kedua, tiba-tiba saja Min pingsan. Setelah itu, dia langsung dilarikan ke salah satu dokter di desanya tetapi dia hanya diberi obat untuk flu karena tidak ada gejala yang terlihat.