Sebuah penelitian diterbitkan dalam Journal of Couple and Relationship Therapy meneliti tentang pasangan yang sering menulis teks untuk meminta maaf atau mendiskusikan hubungan mereka dengan yang tidak.
Penelitian mengambil sampel hampir 300 pasangan usia 18 sampai 25 tahun. Hasilnya, mereka yang tidak menggunakan pesan teks memiliki hubungan yang berkualitas dan tahan lama.
Berpendidikan tinggi
Menurut data pemerintah di Amerika Serikat, hanya separuh dari perkawinan yang berlangsung bisa bertahan lebih dari 20 tahun. Namun, ada satu kelompok yang berhasil melewati angka perkawinan lebih dari 20 tahun. Yaitu pernikahan yang dihuni lelaki dan istri berpendidikan tinggi.
Menurut penelitian dari Pusat Statistik Kesehatan Nasional, 78 persen wanita berpendidikan tinggi dalam pernikahan pertama akan memiliki pernikahan setidaknya awet 20 tahun.