Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Begini Wujud Kotak Susu Klasik di Jepang yang Hits di Era 1980-an

Dewi Kania , Jurnalis-Kamis, 11 Januari 2018 |11:03 WIB
Begini Wujud Kotak Susu Klasik di Jepang yang Hits di Era 1980-an
Kotak susu klasik di Jepang (Foto: Amusingplanet)
A
A
A

BEBERAPA negara punya banyak kebiasaan yang menarik perhatian wisatawan. Di Jepang, setiap pagi ada kurir susu yang mengantarkan ke rumah-rumah, lalu diletakkan di kotak yang unik.

Kotak susu tersebut bentuknya sangat klasik, yang dipasang di dekat pagar rumah. Para pengantar susu setiap pagi meletakkan botolan susu segar ke dalam kotak itu.

Di Jepang, budaya minum susu setiap hari juga melekat. Minuman ini menjadi andalan setiap orang di sana karena nutrisinya yang sehat.

Bagi penduduk di negara-negara barat, budaya mengirim susu sudah menjadi bagian masa lalu. Namun di Jepang, jutaan orang masih mengandalkan susu segar setiap hari yang diantarkan oleh kurir khusus.

Banyak rumah tradisional Jepang memiliki kotak pengiriman susu unik. Kotak itu dibuat dari kayu yang dipahat dan sangat klasik.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement