INDONESIA memiliki kondisi geografis yang berupa kepulauan dan banyak pulau-pulau tersebut berada terpisah, berjauhan satu sama lain. Dari kondisi geografis tersebut, mempengaruhi kondisi kebudayaan masyarakatnya pula.
Kebudayaan yang ada di Indonesia sangat beragam dan berbeda satu dengan lainnya. Bahasa daerah, tarian, agama, adat, kebiasaan, baju tradisional, hingga rumah adat pun berbeda-beda yang dimiliki oleh setiap suku yang terdapat di Indonesia.
(Baca Juga: SHARE LOC: Bukit Cugung Kran, Hamparan Padang Rumput ala Afrika di Lahat)
Keberagaman ini membuat Indonesia jadi tujuan wisata yang menarik wisatawan mancanegara, terutama bagi mereka yang penasaran dengan kebudayaan dan adat istiadat suku-suku di Indonesia. Adanya keberagaman budaya menimbulkan kesan eksotik dan keunikan tersendiri di mata wisatawan mancanegara. Salah satu tarian yang dimiliki Indonesia ialah Tari Siwar.
Ya, Tari Siwar merupakan tarian tradisional yang berasal dari Kabupaten Lahat. Masih asing dengan nama Lahat? Wajar saja, sebab kabupaten yang dipimpin oleh Aswari Rivai atau yang akrab disapa Kak Wari ini minim promosi sehingga jarang pula masyarakat Indonesia yang mengenal dan mengetahuinya.