Sedangkan Omega-3 seperti cairan minyak ikan itu sebaiknya dikonsumsi setelah makan siang. Hal ini karena mengkonsumsi Omega-3 dengan makanan dapat meningkatkan penyerapan dan mengurangi efek samping yang tidak menyenangkan pada tubuh. Selain itu, Zat Besi lebih disarankan dikonsumsi ketika perut kosong, setidaknya satu jam sebelum makan ataupun dua jam setelahnya.
Bagaimana dengan kalsium?
Waktu terbaik untuk mengkonsumsi kalsium yaitu jika kandungannya sudah ada di dalam makanan, khususnya makanan yang kaya vitamin D. Hal ini bisa membantu penyerapan kalsium. Adapun vitamin yang sebaiknya dikonsumsi sebelum tidur, yaitu Magnesium. Kandungan ini disarankan untuk dikonsumsi 15 menit sebelum tidur agar tidur bisa lebih nyenyak.
(Leonardus Selwyn)