Kisah Menarik di Balik Lukisan Keluarga Legendaris di Kaleng Biskuit Khong Guan

Estermia, Jurnalis
Selasa 23 April 2024 18:30 WIB
Lukisan keluarga di kaleng biskuit Khong Guan, (Foto: Tangkapan layar TikTok @awaanstory)
Share :

Kemudian dikatakan juga,  dalam buku Ladybird Book, lukisan ibu dan dua anak ini dijelaskan sedang memakan sebuah roti dan di sebelah kiri buku tersebut terdapat tulisan “At four o’clock we have our tea”.

Lalu di halaman buku selanjutnya, muncul sosok ayah yang baru saja pulang bekerja dan terdapat juga tulisan “At six o’clock daddy comes home” yang berarti pukul enam sang ayah baru pulang bekerja. Ini jugalah yang menjadi jawaban banyak orang penasaran, yang mempertanyakan ke mana sosok sang ‘bapak’ selama ini,

(Foto: Tangkapan layar TikTok @awaanstory)

Pada akhir video, akun @awaanstory juga menambahkan bahwa dilihat secara marketing lukisan yang memfokuskan kepada sosok ibu itu, sebenarnya ditujukan kepada para ibu-ibu agar tertarik membeli kaleng biskuit Khong Guan tersebut.

(Foto: Tangkapan layar TikTok @awaanstory)

“Akhirnya bisa tidur tenang.” kata akun @ga**

“Terjawab sudah misteri bapak di kaleng khong guan.” tambah akun @as**

“Bukannya selingkuh.” celetuk akun @ka**

“Lebih takut kaleng khong guan isi rengginang.” guyon akun @sa**

(Rizky Pradita Ananda)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya