“Kalau sepedanya mungkin dia rekreasional sekali, seminggu sejam ya enggak masalah. Tapi kalau lebih dari 5 jam itu menunjukkan bisa berdampak ya, karena ada tekanan itu dan panas juga di sadelnya,” jelas dr. Yassin.
Menurut dr. Yassin, salah satu faktor yang penting untuk menjadi perhatian yaitu berat badan. Pasangan yang mengalami obesitas, mau pun kekurangan berat badan alias underweight juga bisa mempengaruhi kesehatan reproduksi.
“Obesity mau pun underweight itu sama-sama enggak baik ya. Jadi alangkah baiknya kalau suami istri dua-duanya itu, punya kesadaran juga juga untuk mencapai berat badan yang ideal untuk kesehatan reproduksinya,” tutup dr. Yassin.
(Rizky Pradita Ananda)