10 Menu Anak Kos Akhir Bulan

Destriana Indria Pamungkas, Jurnalis
Minggu 26 November 2023 23:59 WIB
Ilustrasi untuk 10 menu anak kos ankhir bulan (Foto: Shutterstock)
Share :

7 Tempe Goreng

Untuk lauk sederhana Anda bisa memanfaatkan tempe. Makanan khas Indonesia ini bisa disajikan dalam berbagai jenis hidangan, namun yang paling mudah adalah digoreng.

Kudapan kaya akan protein nabati ini bisa Anda potong tipis lalu rendam di dalam bumbu instan atau campuran garam, bawang putih tumbuk, serta ketumbar. Tunggu beberapa saat sebelum digoreng agar bumbu meresap.

8 Nasi Goreng

Hanya bermodal nasi, telur, daun bawang, bawang merah, bawang putih, serta cabai, Anda bisa mengolah nasi goreng sendiri di kos. Jika bosan dengan toping telur, Anda bisa menggantinya dengan sosis atau kornet karena harganya cukup terjangkau.

9 Ayam Potong Goreng

Siapa bilang anak kos tidak bisa makan ayam goreng di akhir bulan? Jika beli yang sudah jadi tentu tiap potong jatuhnya lebih mahal, maka sebaiknya beli ayam potong mentah ¼ kilo.

Setelah itu bumbui dengan bumbu ayam goreng instan, marinasi 30 menit sebelum digoreng. Ayam tersebut juga bisa dijadikan stok lauk untuk beberapa hari ke depan dengan catatan disimpan di dalam lemari es.

10 Tongkol Suwir

Hidangan laut yang satu ini mudah Anda temui di mana-mana. Anda bisa membeli ikan tongkol secukupnya lalu goreng hingga tingkat kematangan yang diinginkan.

Setelah itu suwir ikan tersebut dan bumbui dengan ulekan bawang merah, bawang putih, cabai, kemiri, dan lain-lain. Tumis bumbu hingga matang, masukan bumbu aromatik jika Anda. Setelah itu campurkan tongkol dan masak hingga matang.

Demikian 10 menu anak kos akhir bulan.

(Hafid Fuad)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya