Kemenparekraf Berkomitmen Kembangkan Pariwisata Rendah Karbon di Indonesia

Kiki Oktaliani, Jurnalis
Rabu 11 Oktober 2023 19:29 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno di AIS Forum 2023 Bali (Foto: Kemenparekraf)
Share :

Program dekarbonisasi ini bertujuan untuk mengurangi konsumsi energi dan meningkatkan efisiensi penggunaan energi, sekaligus mengurangi jumlah sampah dan limbah yang dihasilkan dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, dengan adanya program ini akan membahas secara komprehensif berbagai isu yang dilaporkan, diseminasi aksi, hingga mekanisme yang menjadi tantangan dalam industri pariwisata.

Lebih jauh, Kemenparekraf bekerja sama dengan Kemenkomarves serta Kementerian ESDM di bawah ‘Climate Promise Project’ untuk melakukan survei pengelolaan energi dan limbah ke beberapa hotel dan dilanjutkan dengan aksi mitigasi penurunan emisi karbon.

 BACA JUGA:

"Aksi serupa akan diperluas ke lima Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) lainnya di Indonesia,” ujar Sandiaga.

Sandiaga menambahkan apabila Peta Jalan Dekarbonisasi Sektor Pariwisata merupakan langkah awal dan gambaran umum yang akan selalu diperbarui di masa mendatang agar tetap selaras dengan perkembangan dinamika sektor energi, pengelolaan limbah, dan perkembangan dalam industri pariwisata secara keseluruhan.

(Salman Mardira)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya