Jangan Malas Bawa Uang Tunai, Ini 5 Hal Perlu Diketahui sebelum Berlibur ke Jepang

Sri Latifah Nasution, Jurnalis
Rabu 20 September 2023 19:30 WIB
Panorama Gunung Fuji di Hokkaido, Jepang (Foto: IG/@travelhokkaido)
Share :

JEPANG merupakan salah satu destinasi liburan favorit pelancong di Asia. Selain bentang alam yang indah, negeri berjuluk matahari terbit ini juga populer akan kebudayaan yang unik.

Masyarakat Jepang hidup dengan nilai-nilai budaya yang membuat mereka begitu kuat sebagai bangsa.

Karakteristik orang Jepang yang rajin, ulet, mengutamaan kepentingan bersama, dan disiplin waktu menjadi salah satu kunci bagi negaranya meraih kemajuan pesat. Jepang kini termasuk salah satu negara termaju di dunia.

Jika Anda ingin liburan yang menggabungkan budaya tradisional dan kehidupan modern, maka Jepang adalah tempatnya.

Anda akan menemukan kota dan lingkungan yang masih memertahankan budaya lama sejak zaman kuno. Selain itu, Anda juga bisa menemukan gedung-gedung tinggi dan teknologi yang canggih.

Namun, sebelum berangkat ke Jepang, ada baiknya Anda mempelajari sejumlah aturan tidak tertulis dan beberapa hal yang harus Anda lakukan saat berada di negeri sakura.

Berikut sejumlah di antaranya, sebagaimana mengutip laman Travel Daily News Asia;

1. Belajar Bahasa Jepang

Meski jumlah orang Jepang yang bisa berbahasa Inggris semakin meningkat setiap harinya, Anda akan lebih merasa percaya diri jika bisa berbicara dengan bahasa lokal, meskipun hanya beberapa kalimat dasar.

Selain itu, belajar Bahasa Jepang juga bisa membantu Anda saat bepergian. Ketika Anda tersesat dan membutuhkan panduan arah, Anda bisa bertanya ke warga sekitar menggunakan bahasa ibu mereka.

2. Tepat waktu

Orang-orang Jepang dikenal sangat tepat waktu. Bahkan, itu sudah seperti budaya bagi mereka. Jika Anda berencana untuk bertemu dengan orang Jepang, Anda harus datang tepat waktu, karena jika terlambat, Anda akan dianggap tidak sopan.

Terlambat di negara asal Anda mungkin bisa ditoleransi, tetapi terlambat satu menit di Jepang sangat tidak disukai penduduk setempat. Bahkan, sistem transportasi mereka juga selalu tepat waktu.

3. Selalu sediakan uang tunai

Uang tunai adalah bentuk pembayaran paling umum di Jepang, baik untuk pekerja, restoran lokal, atau toko. Untuk itu, sebelum tiba di Jepang, Anda harus menukarkan uang Anda ke mata uang Yen Jepang.

Tapi, ada beberapa department store dan hotel besar yang menerima pembayaran melalui kartu kredit. Minimarket di Jepang juga menyediakan ATM jika Anda kehabisan uang tunai.

4. Berhemat dengan Japan Rail Pass

Japan Rail Pass sangat berguna ketika Anda berada di Jepang. Dengan Pass ini, Anda bisa berkeliling Jepang dengan harga yang hemat.

Untuk pengalaman yang lebih menarik, Anda bisa membeli Pass tak terbatas dengan harga hampir sama dengan dua tiket kereta individu.

Dengan Pass itu, Anda juga sudah bisa memiliki akses ke kereta peluru (Shinkansen), kereta komuter (merek JR), bus, dan feri.

Namun, perlu diingat bahwa tiket masuk ini memiliki validasi setidaknya satu minggu, jadi kurang cocok dengan pelancong yang hanya tinggal lebih lama dari beberapa hari.

5. Disiplin taat aturan

Jepang adalah negara yang taat aturan, jadi ketika mengunjungi 'Negeri Matahari Terbit' ini Anda juga harus mengikuti peraturannya.

Ketika memasuki kereta bawah tanah, Anda harus diam dan memerhatikan penumpang lain. Anda juga dilarang makan dan minum di transportasi umum apapun.

Selain itu, Anda jangan pernah mencoba untuk duduk di kursi prioritas, jika Anda bukan lansia, ibu hamil, atau penyandang disabilitas.

Mempelajari navigasi sistem kereta bawah tanah Tokyo juga diperlukan, karena sistem ini lebih kompleks dari yang Anda pikirkan.

(Rizka Diputra)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya