5 Festival Unik Terpopuler di Yunani, Nomor 3 Digelar di Lebih 100 Situs Bersejarah

Rahel Pebrini Panjaitan, Jurnalis
Selasa 19 September 2023 09:22 WIB
Festival Epidaurus Athena di Athena, Yunani. (Foto: whyathens.com)
Share :

4. Festival Film Internasional Thessaloniki

Festival Film Internasional Thessaloniki merupakan festival film terkemuka yang diadakan setiap tahun di kota Thessaloniki, Yunani.

Festival ini sudah ada sejak 1960, yang berlangsung selama sepuluh hari pada bulan November, dan menampilkan lebih dari 150 pemutaran film internasional dan Yunani dari berbagai genre.

Selain pemutaran film, acara ini juga mencakup diskusi, lokakarya, dan acara khusus yang melibatkan pembuat film dan profesional industri.

 

5. Festival Paskah Ortodoks

Festival Paskah Ortodoks adalah salah satu perayaan keagamaan paling penting dan tidak boleh dilewatkan umat Kristen Ortodoks di Yunani.

Paskah Ortodoks dirayakan sesuai dengan penanggalan Julian, oleh karena itu tanggalnya berbeda dengan paskah Katolik dan Protestan yang mengikuti tanggal Gregorian.

Selama perayaan, terdapat banyak simbol seperti telur berwarna yang melambangkan kehidupan baru dan kemenangan atas kematian.

Festival ini sangat meriah dengan acara prosesi, kembang api, dan tarian yang melambangkan kegembiraan.

(Salman Mardira)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya