INDONESIA dikenal memiliki puluhan varietas kopi terbaik di dunia. Salah satunya kopi yang tumbuh di dataran tinggi Gayo, Provinsi Aceh.
Kenikmatan dan citarasa kopi gayo yang nikmat tersebut tidak lepas dari hasil produksi yang dilakukan petani secara organik.
Provinsi Aceh tidak hanya terkenal dengan sebutan Serambi Mekkah, namun juga dikenal sebagai daerah penghasil kopi terbaik di dunia.
Karena kopi gayo termasuk dalam kategori kopi arabica yang tumbuh subur di dataran tinggi gayo, yaitu di Kabupaten Bener Meriah dan Takengon.
Salah satu penyebab kopi gayo mendunia, karena biji kopi berkualitas tersebut di produksi secara organik. Tanpa menggunakan zat kimia, sementara dari aroma kopi gayo memiliki aroma rempah, sedangkan dari rasa terdapat rasa manis.
Adapun proses pembuatan kopi gayo, yaitu biji kopi pilihan yang telah kering lalu di roasting menggunakan mesin dengan suhu tertentu. Hal ini dilakukan untuk menghasilkan cita rasa dan aroma nikmat saat dinikmati.