Untuk diketahui, Sabang atau Pulau Weh berjarak 14 mil laut dari Banda Aceh, sebagai ibukota Provinsi Aceh.
Daerah ini memang banyak menyuguhkan objek wisata alam yang menarik untuk dikunjungi, seperti keindahan terumbu karang kawasan Pulau Rubiah, baik snorkeling maupun diving.
 
Selain wisata bahari, Kota Sabang yang telah ditetapkan sebagai kawasan pelabuhan bebas (freeport) itu juga dapat mengunjungi wisata sejarah benteng Jepang, bahkan tugu nol kilometer bagi wilayah barat Indonesia dan lokasi destinasi lainnya.
(Salman Mardira)