Inner child mencerminkan ingatan dan pengalaman emosional yang mungkin terpendam dalam pikiran bawah sadar seseorang. Karena itulah konsep inner child merujuk pada aspek cerminan masa kecil, termasuk perasaan, pikiran, kebutuhan, dan luka emosional yang dialami pada masa tersebut.
-Penyebab Inner Child Terluka
Seperti yang diketahui, inner child dapat terluka. Kondisi tersebut bisa terjadi karena di masa kecil individu tersebut mengalami hal-hal yang tidak mengenakan, seperti:
1. Trauma Masa Kecil
Pengalaman trauma di masa kecil seperti kekerasan, penelantaran, pelecehan fisik atau emosional, atau perceraian orang tua dapat mengakibatkan luka pada inner child.
2. Ketidakseimbangan Emosional
Ketidakmampuan orang tua atau lingkungan keluarga untuk memenuhi kebutuhan emosional anak dapat menyebabkan inner child yang terluka atau terabaikan.
3. Pola Pengasuhan
Pola pengasuhan yang otoriter, kritis, atau manipulatif dapat mempengaruhi perkembangan inner child.