9. Air Terjun Curup Gangsa
Air Terjun Curup Gangsa tempatnya masih tersembunyi sehingga suasananya benar-benar asri serta airnya pun jernih. Lokasi tepatnya ada di kawasan Way Kanan, daerah Kampung Kota Way.
10. Pantai Tanjung Setia
Pantai Tanjung Setia di Lampung ombaknya mencapai 7 meter dengan panjang 200 meter. Para pecinta olahraga surfing dijamin jiwa petualangnya merasa tertantang jika datang ke tempat wisata ini.
Pantai Tanjung Setia
11. Pantai Mutun
Pantai Mutun dapat dijumpai ketika bertandang ke Kabupaten Pesawaran, Lampung. Ombaknya yang landai memungkinkan wisatawan untuk berenang maupun snorkeling.
12. Pulau Kelagian
Pulau Kelagian terbagi atas pulau besar dan kecil. Tapi, keduanya sama-sama punya pesona alam memukau dengan ombak yang tenang. Mau berenang, berjemur, atau bahkan snorkeling melihat keindahan lautnya? bisa!
13. Taman Nasional Bukit Barisan Selatan
Taman Nasional Bukit Barisan Selatan sebenarnya merupakan tempat wisata di Lampung berupa hutan hujan tropis yang dikelilingi pegunungan. Jadi, di sana Anda pun dapat melihat sendiri berbagai hewan di habitatnya seperti gajah dan badak.
14. Pantai Gigi Hiu
Meskipun namanya Pantai Gigi Hiu, bukan artinya tempat wisata di Lampung ini dipenuhi hewan buas bernama Hiu. Dinamakan demikian, karena pantai tersebut punya banyak batu karang tajam. Namun begitu, pemandangannya tetap juara!
Pantai Gigi Hiu
15. Pulau Tangkil
Lampung sepertinya diselimuti tempat wisata yang memanjakan para pecinta pasir dan laut. Misalnya Pulau Tangkil yang bikin Anda tak tahan untuk snorkeling. Sempatkan juga bermalam di resort kecil nan nyaman sekitar pulau.
16. Waterpark Lembah Hijau
Taman rekreasi air Waterpark Lembah Hijau dapat ditambahkan dalam daftar tempat wisata tujuan ketika menyambangi Lampung. Usai puas bermain air, ajak juga anak Anda melihat penangkaran satwa di sana.