SOLO di Jawa Tengah menjadi salah satu daerah yang banyak disambangi pelancong untuk berlibur. Ada sejumlah destinasi wisata menarik yang patut dikunjungi, serta jangan lupa untuk membawa oleh-oleh.
Nah, ada banyak varian oleh-oleh khas Solo yang bisa Anda borong. Tak hanya berbentuk makanan dan minuman saja, ada juga berupa fesyen seperti batik hingga blankon Solo. Lalu apa saja oleh-olehnya? Berikut 6 di antaranya seperti dihimpun dari berbagai sumber.
1. Serabi Notosuman
Mungkin sebagian orang, khususnya warga Solo sudah mengetahui Serabi Notosuman. Di mana kuliner satu ini sudah melegenda, kedai serabi tersebut sudah berdiri sejak 1920
Bagi Anda yang sedang melancong ke Solo, tak lengkap rasanya jika tidak mencicipi atau membelikan Serabi Notosuman sebagai oleh-oleh.
Anda bisa menemukan serabi tersebut di Jalan Mohammad Yamin, Solo. Terdapat beberapa varian rasa, dua diantaranya adalah original dan cokelat.
Serabi Notosuman (Foto: Instagram/@srabinotosuman)
2. Bakpia Balong
Selain Yogyakarta, Solo juga mempunyai bakpia lho. Rasanya tak kalah lezat, yaitu dinamakan Bakpia Balong. Bakpia ini juga mempunyai berbagai macam yaitu kacang hijau, keju kacang merah, cokelat dan lainnya.
Jika Anda berkunjung ke Solo, bakpia ini cocok untuk dijadikan oleh-oleh. Para pelancong bisa menemukannya di Jalan Kapten Mulyadi, Sudiroprajan, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah.
3. Intip Solo
Selanjutnya adalah intip Solo, di mana 'intip' dalam bahasa Jawa adalah kerak nasi. Di Solo sendiri intip merupakan makanan khas yang cocok dijadikan oleh-oleh. Salah satu ciri khasnya, yaitu taburan gula Jawa cair di atas gorengan intip.
Intip Solo (Foto: Bukalapak)
Intip Solo dibanderol harga dengan kisaran Rp10 ribu tergantung dari besar atau kecil bulatan.
4. Mata Maling
Jika membaca namanya, memang agak terdengar absurd. Tapi jangan salah, mata maling ini merupakan camilan khas Solo, terbuat dari kulit melinjo. Kuliner tersebut termasuk jenis keripik yang dibuat dari kulit melinjo bagian luar yang lembut.
Sebelum dijadikan mata maling, kulit-kulit melinjo ini diberi bumbu dan dimasak hingga memiliki tekstur renyah dengan rasa pedas manis yang gurih. Oleh-oleh khas Solo tersebut cocok untuk dijadikan camilan.