Menurut dia, pembangunan kawasan Zero Point merupakan terobosan dari Bupati Halmahera Selatan, Usman Sidik dalam upaya mendukung pengembangan sektor pariwisata di daerah ini sekaligus membuka peluang bagi pelaku UMKM setempat
"Pengembangan destinasi wisata di Kota Labuha yang disampaikan Bupati Halmahera Selatan tujuannya agar daerah ini bisa berkembang sehingga akan memasukkan PAD di daerah yang dikenal penghasil batu bacan itu," ujarnya.
Oleh karena itu, masyarakat di Kota Labuha, termasuk para wisatawan yang berkunjung ke setiap destinasi wisata diminta untuk selalu menjaga fasilitas yang dibangun oleh Pemkab Halmahera Selatan serta tidak membuang sampah sembarangan.
(Salman Mardira)