SOPHIA Latjuba merupakan salah satu selebriti Tanah Air yang terkenal awet muda. Meski telah memasuki usia 53 tahun, ia tampak tak pernah menua. Salah satu rahasia awet mudanya adalah dengan rajin melakukan yoga.
Ya, Sophia Latjuba kerap membagikan resep awet mudanya di akun Instagram pribadinya. Ia tampak rajin memposting potret dirinya saat beryoga.
Melalui potret-potret tersebut, ia tak hanya membagikan rahasia awet muda, namun juga memotivasi siapapun untuk bisa hidup sehat dengan yoga.
Seperti potret dirinya saat melakukan yoga baru-baru ini. Ia tampak tampil bugar dan ceria saat mempraktekkan beberapa gerakan yoga.
Mulai dari gerakan mengangkat salah satu kaki hingga ke atas dengan posisi setengah rebahan, sampai dengan gerakan yang lebih santai dengan duduk bersila.
Lekuk tubub Sophia Latjuba yang masih langsing bak gadis belia juga tampak begitu terekspos karena sporwear serba ketat yang ia kenakan. Yakni berupa atasan one shoulder ketat berwarna putih krem yang dipadukan dengan celana legging berwarna lilac muda.
Tak lupa, ia tampak mengenakan matras yoga berwarna peach sehingga penampilannya saat yoga secara keseluruhan tampak begitu matching.