Mantap! Selayar Kembangkan 10 Potensi Wisata Bahari, Apa Saja?

Antara, Jurnalis
Kamis 13 Januari 2022 03:04 WIB
Pulau Bahuluang, salah satu wisata bahari di Selayar (Foto: Antara/Suriani Mappong)
Share :

DINAS Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan mengembangkan 10 potensi wisata bahari dengan mengedepankan kearifan lokal.

Demikian disampaikan Kabid Pemasaran Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kepulauan Selayar, Sri Nurnaningsih.

Menurutnya, Pemkab Kepulauan Selayar sedang gencar mempromosikan 10 destinasi wisata bahari.

Kesepuluh destinasi wisata bahari itu adalah Takabonerate, Pulau Bahuluang, Kawasan Pasi Gusung, Pantai Baloiya, Pantai Punagaan, Pantai Pinang, Pantai Bonetappalang, Pantai Pa'badilang, Pantai Tamamelong dan Karang Indah.

"Kesepuluh destinasi wisata tersebut memiliki keunikan tersendiri yang sangat cocok untuk diving, snorkeling, berenang ataupun memancing," kata Sri.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya