Vaksinasi Anak-Anak Usia 6-11 Tahun Siap Dilakukan

Muhammad Sukardi, Jurnalis
Senin 06 Desember 2021 16:05 WIB
Vaksinasi Covid-19 (Foto: Newsweek)
Share :

MENTERI Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto menyampaikan arahan Presiden Joko Widodo dalam Update PPKM mingguan bahwa vaksinasi anak-anak usia 6-11 tahun siap dilakukan. Ini harus dilaksanakan karena anak-anak juga terdampak Covid-19.

"Anak-anak banyak yang terdampak, maka dari itu vaksinasi untuk mereka akan kami terus dorong," terang Menko Airlangga dalam keterangan pers virtual, Senin (6/12/2021).

 

Bahkan dalam pernyataannya Menko Airlangga memasukkan anak-anak ke dalam kelompok rentan terhadap paparan Covid-19. Ini memberi pandangan bahwa semua usia memiliki risiko terpapar Covid-19.

"Presiden Joko Widodo juga menyampaikan arahan bahwa vaksinasi anak-anak akan segera dimulai pada usia 6 hingga 11 tahun," kata Menko Airlangga. Sayangnya, dia tidak memberikan waktu pasti kapan program tersebut dilaksanakan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya