BIONTECH baru saja mengumumkan perkembangan terkait uji klinis vaksin covid-19 untuk bayi. Mereka berharap hasil uji klinis Vaksin BioNTech yang dikembangkan bersama Pfizer ini bisa keluar September 2021.
"Pada Juli, hasil pertama bisa tersedia untuk anak usia 5 hingga 12 tahun. Pada bulan September untuk anak-anak yang lebih kecil. Dibutuhkan waktu sekira 4 hingga 6 pekan untuk mengevaluasi data tersebut," kata Kepala Eksekutif BioNTech Ugur Sahin kepada majalah Spiegel, seperti dikutip dari USA News, Kamis (29/4/2021).
Baca juga: Klaster Perkantoran Meningkat, Kemenkes Imbau Satgas Kantor Evaluasi
Ia menambahkan, jika semua prosesnya berjalan lancar maka BioNTech bisa segera memasukkan aplikasi permohonan untuk persetujuan penggunaan.