Kutip Filosofi Bugis, Sandiaga Uno Minta Sektor Pariwisata Jauhi Korupsi

Dewi Kania, Jurnalis
Senin 15 Februari 2021 14:42 WIB
Menparekraf Wishnutama (Foto: Kemenparekraf)
Share :

Sandi mencontohkan bahwa sektor pariwisata tak lepas dari pemberian tip kepada para tour guide. Mantan wakil gubernur DKI Jakarta itu mengajak untuk melaporkan tip tersebut dan sudah ada panduannya.

"LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara) ini harus kita pastikan submit atau diserahkan untuk tidak ditunda-tunda. Saya akhir Januari atau awal Februari sudah menyerahkan LHKPN secara elektronik. Secara bercanda saya menceritakan ada penurunan signifikan dari laporan sebelumnya tapi ya itu bagian dari perjuangan," kata Sandiaga Uno lewat keterangan tertulisnya.

Sandi meminta agar pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif harus bisa meningkatkan tranparansi, akuntabilitas, pelayanan publik, serta penyederhanaan dalam bentuk reformasi birokrasi untuk melayani masyarakat."Lalu meminimalisir korupsi karena kita ini adalah pelayanan masyarakat," tutupnya.

(Dewi Kurniasari)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya