Potret Gaya Busana Joe Biden Presiden Terpilih AS

Wilda Fajriah, Jurnalis
Minggu 08 November 2020 08:55 WIB
Gaya Joe Biden Presiden Terpilih AS (Foto : Instagram/@joebiden)
Share :

Kece pakai topi

Saat sedang berkampanye bersama sang istri, Biden justru terlihat kece berkat topi bernuansa navy yang dikenakannya. Ia juga memadukan topi tersebut dengan jas dan celana bernuansa senada. Selain itu, ia juga memadukan pakaian tersebut dengan kemeja bergaris sebagai innernya.

Sedangkan sang istri terlihat cantik dengan mengenakan blazer cokelat yang dipadukan dengan rok panjang bernuansa navy. Sebagai pelengkap penampilan, ia pun mengenakan masker bertuliskan Vote.

Keren pakai busana hitam

Menuju musim dingin yang akan datang sebentar lagi di wilayah Amerika Serikat membuat Joe Biden harus mengenakan pakaian berlapis. Ia terlihat mengenakan blazer bernuansa hitam, tetapi hanya kancing bagian tengahnya saja yang dikaitkan.

Selain itu, ia juga mengenakan pakaian seperti jaket yang bernuansa hitam serupa, baru dilapisi lagi dengan kemeja putih pada bagian dalam. Lagi-lagi, Biden terlihat mengenakan masker medis bernuansa biru.

Keren pakai busana hitam


Menuju musim dingin yang akan datang sebentar lagi di wilayah Amerika Serikat membuat Joe Biden harus mengenakan pakaian berlapis. Ia terlihat mengenakan blazer bernuansa hitam, tetapi hanya kancing bagian tengahnya saja yang dikaitkan.

Selain itu, ia juga mengenakan pakaian seperti jaket yang bernuansa hitam serupa, baru dilapisi lagi dengan kemeja putih pada bagian dalam. Lagi-lagi, Biden terlihat mengenakan masker medis bernuansa biru.

(Helmi Ade Saputra)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya