1. Menerapkan kebersihan pernapasan selama menyusui, mengenakan masker bila ada.
2. Mencuci tangan sebelum dan sesudah menyentuh bayi.
3. Rutin mencuci dan membersihkan permukaan-permukaan yang disentuh.
Selain memberikan ASI, ibu yang terinfeksi COVID-19 juga dapat menyentuh dan memegang bayinya. Pasalnya kontak erat dengan orangtua dan pemberian ASI ekslusif sejak dini, bisa membantu bayi untuk berkembang.
Menyentuh bayi juga tidak bisa dilakukan dengan sembarangan. Setidaknya ada tiga cara untuk menjaga sang buah hati tetap aman dari infeksi COVID-19.