Semenjak kemunculannya menjadi penyanyi, gaya penampilan Lady Gaga memang tidak pernah biasa. Gaya dramatis Lady Gaga bukan hanya soal gaya tampilan berbusana, namun juga gaya riasan makeup.
Jadi penasaran seperti apa gaya makeup paling dramatis dari Lady Gaga? Menyitat Boldsky, yuk simak paparan singkat lima gaya makeup paling dramatis Lady Gaga di bawah ini, Selasa (25/2/2020).
1. Platinum blonde
Gaya serba biru dan platinum ini ketika mempromosikan lini makeup nya, Haus Laboratories. Riasan mata yang intense dan dramatis dengan pemilihan warna biru, ungu, dan semburat silver metalik ditambah winged eyeliner. Taburan glitter emas dan eyeliner putih di bagian inner corner menyeimbangkan pulasan warna biru yang intens. Gaya makeup ini dipadukan Gaga bersama pulasan lipstik warna marun, dan rambut warna platinum.
2. Eyeliner stencils
Mengenakan eyeliner stencils adalah trik Gaga membuat riasan wajah bergaya simpel namun sukses terlihat dramatis. Alis hitam, eyeliner wings tebal, dan lipstik warna nude. Eyeliner stencil yang dibuat bersayap digunakan untuk membingkai mata sehingga mengesankan kesan mewah dan trendi.