After Party Oscars 2020, Duh Kim Kardashian Ngaku Enggak Bisa Duduk

Pradita Ananda, Jurnalis
Rabu 12 Februari 2020 00:05 WIB
Kim Kardashian dan sang adik. (Foto: Shutterstock)
Share :

TAMPIL cantik dan sempurna memang butuh pengorbanan. Tidak terkecuali bagi Kim Kardashian.

Saat menghadiri after party Oscars 2020, Kim Kardashian mengaku enggak bisa duduk. Waduh ada apa ya?

Kakak dari Kendall Jenner dan Kylie Jenner ini memastikan penampilannya sempurna tanpa cela, saat hadir ke acara besar. Kim Kardashian terlihat mengenakan gaun anggun warna nude.

Kim Kardashian memakai gaun klasik, salah satu koleksi rancangan Alexander McQueen, yang merupakan kado Natal dari sang suami, Kanye West.

Gaun yang dipakai Kim Kardashian ini ternyata bukanlah koleksi terbaru loh! Ia memakai gaun lawas, tapi tetap memukau, seperti disitat Okezone dari Vogue, Rabu (12/2/2020)

Gaun klasik Kim Kardashian itu merupakan koleksi musim semi Alexander McQueen 2003 silam. Gaun ini dirancang menggunakan material bahan tulle dan sifon sutra, yang dibentuk rapi sedemikian rupa, menyerupai bentuk cangkang tiram. Di balik tampilannya yang anggun, Kim Kardashian membutuhkan pengorbanan.

Melalui tayangan video pendek yang diunggah Kim Kardashian di akun laman Instagram resmi pribadinya @kimkardashianwest, saking ketatnya gaun itu, ibu empat anak ini mengaku ia tidak bisa duduk, dengan posisi yang semestinya saat berada di mobil.

Saat itu, Kim Kardashian membocorkan bagaimana ia harus memposisikan tubuhnya dalam posisi telentang tidur. Apa yang dilakukannya?

“Aku harus berbaring di mobil. Aku tidak bisa duduk dengan benar, karena nanti gaunku bisa robek atau terbuka. Tapi pengorbanan ini sepadan,” ungkap Kim, sebagaimana dikutip Okezone dari Cosmopolitan.

(Dewi Kurniasari)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya