Sebagai twist atau statement fashionnya, Kaesang sengaja mengganti tali sneakersnya dengan dua warna yang berbeda yakni orange dan hijau neon. Meski sedikit formal, namun padu padan busana ini cukup digandrungi oleh anak muda jaman sekarang.
Selain Kaesang dan Gibrang. Tampilan para juri MasterChef Indonesia pun tidak kalah menarik. Chef Renatta Moeloek terlihat cantik mengombinasikan boots abu-abu dengan dress berwarna cokelat. Namun, ada yang sedikit berbeda dari tampilan gaya rambutnya.
Kali ini, Renatta sengaja menguncir rambutnya kebelakang sehingga membuat wajahnya terlihat lebih manis dan fresh. Berdiri tepat di sampingnya, Chef Arnold Poernomo terlihat percaya diri mengenakan kemeja pink yang dikombinasikan dengan celana hitam dan loafer berwarna senada.
Tak ketinggalan pula Chef Juna Rorimpandey. Pria berdarah Manado ini terlihat gagah mengenakan outer cokelat dipadukan dengan denim indigo dan boots berwarna cokelat klasik.
Unggahan foto Arnold ini pun sontak mencuri perhatian para netizen Indonesia. Banyak yang gagal fokus melihat gaya busana Kaesang dan Gibran, terutama wajah sang kakak yang dinilai terlihat lebih glowing.
"Chef mas Gibran pake skincare apa? Kok wajahnya glowing banget sih," tulis akun wiwitbintangrinjani.
"Ganteng-ganteng banget anjir, yang ikut masterchefnya ganteng-ganteng," tulis akun rimaldda.
"Jan Ethes nda diajak :-(," tulis akun milliondreamofme.
"Kinclong bet mas Gibran," tulis akun hanahrafx.
(Helmi Ade Saputra)