Dan salah satu penggemar yang memutuskan untuk menunggu Lady Gaga untuk memberi konfirmasi tentang arti dari tatonya memposting tweet, “Tidak ada treble clef jadi tidak ada yang tahu apakah ini berarti ABAB atau BCBC.”
BACA JUGA : Anak Mantan Atlet Baseball Legendaris Ini Pilih Jadi Boneka Hidup!
Untungnya, Mother Monster tampaknya telah memberi jawaban atas misteri yang sempat ramai ini, ia menuliskan bahwa arti dari tatonya yaitu, “My name, written in music” atau “Nama saya tertulis di dalam musik.” Namun, dengan tidak adanya kunci khusus telah membuat penggemar kebingungan dan membuat spekulasi-spekulasi lainnya bermunculan. Mungkinkah ada cerita lain di balik arti dari namanya?
(Dinno Baskoro)