"Hadapi dengan senyuman. Be STRONG and keep being YOU, dad! Biarkan Tuhan Yang Maha Esa yang menilai. Sending LOVE from London (love)."
Terlepas dari itu, bagaimana kemudian psikolog menilai bentuk dukungan anak-anak Dhani terhadap kasus yang sedang dihadapi?
Khusus pada Okezone, Psikolog Meity Arianty, STP., M.Psi., menjelaskan, anak-anak sudah menduga, cepat atau lambat ayahnya akan mengalami hal ini.
"Siapa yang nggak kenal Dhani dengan segala kontroversinya. Sejak dia bercerai hingga turun ke dunia politik dan menjadi pendukung Paslon nomor 2, memang sepak terjangnya selalu menentang dan menebar kebencian. Terlepas yang dia perjuangkan benar atau tidak, cara yang dilakukan Dhani sangat tidak sehat," tutur Psikolog Mei, Selasa (29/1/2019).
Sikap Dhani yang tidak sepatutnya ditiru adalah dia mengumbar kebencian dengan sikap yang arogan, seolah-olah paling benar. Sikap dan caranya ini memudarkan isi yang ingin disampaikan atau yang ingin diperjuangkan.
Lalu, bagaimana sikap anak-anak terhadap Dhani dari kacamata psikolog?