Menurut Turner, cukup mudah membuat model rambut seperti ini. Turner menyarankan untuk membuat high bun terlebih dahulu, lalu menyematkan bando spiral. Lalu tarik bando dari depan dan pakai kencang dengan kepala agar tidak ada rambut yang keluar-keluar.
BACA JUGA:
“Dapatkan tampilan sleek yang maksimal dengan menggunakan gel rambut,” ujar Turner. Sementara itu, pada peragaan busana Adam Selman, hairstylist James Pecis menampilkan wet look . Pecis menciptakan gaya faux model dengan membuat efek basah bagian poni rambut sebelum membentuknya menjadi bentuk ‘U’ dan menempatkannya di dahi.
Tatanan rambut yang lebih eksentrik dihadirkan Jeremy Scott. Dengan wig neon , Jeremy Scott menghadirkan model straight bob untuk model yang melenggangkan busananya. Sosok hairstylist Eugene Souleiman yang rupanya menciptakan seluruh wig tersebut.
Deretan model mulai dari Gigi Hadid, Jourdan Dunn, dan Stella Maxwell melenggang di peragaan busana dengan wig berwarna neon yang eksentrik. Souleiman mencoba untuk menghadirkan warna-warna pelangi seperti oranye, biru langit, cotton candy pink , hijau mint , dan kuning. “Warnawarna mencolok seperti hijau, pink , oranye, dan kuning neon membuat tampilan semakin semarak,” ujar Souleiman.
(Santi Andriani)