Keindahan Petra yang Begitu Menggoda

Annisa Aprilia, Jurnalis
Selasa 30 Mei 2017 07:20 WIB
The Treasury, Petra (foto: Instagram/@bucebl)
Share :

MENIKMATI reruntuhan bangunan bersejarah yang eksotis dan indah bisa dilakukan di Petra, Yordania. Area arkeologi ini tidak akan membiarkan pengunjungnya berdiam diri tanpa mengabadikan moment.

Setiap langkah dapat menjadi sebuah foto yang menakjubkan. Babassiq jalan berliku yang dipenuhi kerikil dan batu merah dengan tinggi 100-200 meter akan mengantarkan Anda ke bangunan yang paling terkenal di sini.

Ya, apalagi kalau bukan The Treasury. Bangunan bersejarah itu berdiri dengan gagah tapi cantik dengan pesona dan daya tariknya sendiri.

"That men do not learn very much from the lessons of history is the most important of all the lessons history has to teach" #petra #jordan #travel #traveller #intrepidtravel #history #thetreasury #peace #love #respect #🇯🇴

Sebuah kiriman dibagikan oleh Imran Fauzi (@a.imranfauzi) pada Mei 27, 2017 pada 5:30 PDT

Waktu serasa terhenti di sini dan menarik Anda ke ribuan tahun sebelum Petra masuk dalam salah satu keajaiban dunia. Disarankan untuk berkunjung sebelum tengah hari, agar terhindar dari sengatan sinar matahari dan serbuan ribuan turis.

Selain The Treasury, masih ada banyak spot yang menanti dijelajahi seperti Royal Tombs, Mausoleum of Sextus Florentinius, Amphitheate yang begitu luar biasa.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya