STRETCH marks merupakan salah satu masalah kulit yang lazim dialami wanita. Garis-garis putih pada kulit ini memang bisa membuat sebagian besar wanita merasa risih, malu, hingga tidak percaya diri sehingga ingin segera menghilangkannya.
Padahal, tidak perlu malu jika Anda memiliki stretch marks di area tubuh tertentu. Meski belum ada perawatan yang dapat menghilangkan masalah kulit satu ini secara sempurna, namun ada solusi yang bisa Anda lakukan.
Salah satunya dengan menyamarkan stretch marks menggunakan make-up. Ya, seorang make-up artist bernama Min Min Ma, berbagi trik cepat menutupi stretch marks dengan make-up. Berikut ulasannya seperti dilansir Allure, Sabtu (1/4/2017).
Pakai pelembap
Pelembap merupakan produk perawatan kulit yang perlu diaplikasikan sebelum memulai sebuah riasan. Selain lebih mudah meresap atau menempel pada kulit, pelembap juga bisa membuat Anda tidak perlu lagi menggunakan produk perawatan kulit lainnya. Menurut Ma, aplikasikan pelembap beberapa saat setelah selesai mandi, di mana air belum sepenuhnya kering di tubuh Anda.
Gunakan concealer
Concealer menjadi produk kecantikan ampuh untuk menutupi bekas masalah kulit, termasuk stretch marks. Pilihlah concealer berformula bebas minyak yang memiliki coverage penuh atau medium. Terapkan menggunakan kuas khusus concealer yang kecil agar bisa menutupi stretch marks secara sempurna.
Perlu kesabaran
Diperlukan kesabaran dalam mengaplikasikan concealer secara perlahan. Baur dengan jari agar terlihat lebih alami. Jika stretch marks belum tertutupi secara sempurna, maka Anda memerlukan coverage yang lebih tebal.
Gunakan setting powder atau setting spray
Langkah terakhir adalah mengunci concealer yang sudah diaplikasikan agar tahan lama. Sama halnya dengan riasan wajah, maka Anda membutuhkan setting powder atau setting spray.
(Fiddy Anggriawan )